Thursday, September 10, 2009

Wisata dan bermalam di berbagai tempat

Q:
Dear Eka n Agung,

Aku mo ikutan numpang nanya niy..
rencananya aku dan suami akan liburan ke bali tanggal 1-7 oct ini, pengennya siy bermalam di lovina buat liat lumba2, bermalam di amed utk bisa snorkeling n liat2 wisata bali tengah lainnya yaitu kintamani-batur, pura ulun datu di danau brabatan, ubud, tirta empul, tampak siring, gunung kawi, tanah lot, besakih and finally kuta.
Rencana kami awal dan akhirnya di kuta. Thus, kami udah coba susun rencana niy, nah minta pendapat kamu niy mana yang paling reasonable and workable secara kami bakalan pake motor ajah..

Plan 1: kuta-lovina via pura ulun datu brabatan lalu stay overnight-lanjut ke amed via kintamani lalu stay overnight-lanjut ke kuta utk the rest of the tour(2 hari)

Plan 2: kuta-amed-lovina-kuta for the rest of the tour(2 hari)

menurutmu bagaimana? or mungkin kamu bisa kasi kita masukan kira2 rutenya yang paling safe n seru itu gimana? satu lagi, klo dari lovina ke amed enakan dan mudahan mana, sisirin pantai atau lewatin kintamani? dimana bisa kami dapetin rute jalan di bali yg terbaru? maklum kami bener2 newbie ma bali;)

makasih banyak yah atas masukannya, it mean alot to us....

salam dari depok,
devi dan dori
devi riskianingrum [praise_d@yahoo.com]

A:
Dear Devi & Dori,

Thanks emailnya ya.
Aku coba beri gambaran yang lebih efektif & efisien. Tapi nanti coba dibandingkan ya. Sayang kalian gak mencantumkan berapa hari rencana liburan ini (asumsi dari jadwal ini adalah 4 hari, 5 malam).

Hari ke-1: Tiba jam berapa?
Bila tiba malam hari, langsung istirahat utk jalan keesokan harinya.
Bila tiba siang hari: Langsung berangkat ke Bedugul (Kebun Raya dan Pura Ulun Danu Beratan); coba deh buat photo di pura nya dengan posisi persis seperti yang tercetak di uang pecahan 50rb, sambil memamerkan uang dengan gambar tersebut. Sore berangkat ke Lovina dan bermalam di lovina







Hari ke-2:
Jam 06.00 – 07.00: melihat lumba-lumba di pantai Lovina
Jam 09.00: berangkat menyusuri pesisir utara Pulau Bali menuju Tulamben dan Amed (kurang lebih 3 jam perjalanan)
Diving dan snorkeling sampe sore.
Bermalam di Amed.

Hari ke-3:
Jam 08.30: perjalanan ke Goa Lawah, Besakih, Kintamani, Tampaksiring, Gunung Kawi, Goa Gajah; langsung ke Kuta. Bermalam di Kuta.

Hari ke-4:
Jam 08.30: ke Tanah Lot; kembali ke Kuta jam 11.30
Langsung ke GWK, Dreamland, terakhir sunset di Uluwatu.
Kembali ke Kuta jam 19.30
Bermalam di Kuta

Hari ke-5:
Pulang

Semoga susunan di atas memudahkan menentukan arah.
Peta perjalanan bisa di dapatkan di lobby/reception tempat kalian menginap atau cari di toko buku Gramedia ataupun Periplus.

Selamat berlibur dan jangan lupa untuk berbagi cerita plus foto sehingga kami dapat memberi masukan yang baik kepada yang lain.

Salam hangat,
Eka & Agung

reply:

Dear Eka and Agung,
Terima kasih sekali atas inputnya, sangat membantu kami.
maaf saya lupa kasih tahu, perjalanan kami rencananya 7 hari/6malam, dan tiba pada pukul 5 sore.
Dengan rute yang diberi Eka dan Agung, kami jadi smakin pede rencana kami keliling 1/2 Bali dengan motor bakal kecapai semua;)
Skali lagi trimakasih banyak, mengenai jurnal perjalanan dan foto, sippp...akan kami tuliskan untuk sharing pengalaman dengan kalian, at least sebagai tambahan informasi buat buku kalian^_^
Sukses selalu buat kalian,

devi &dori

Read More..

Pengalaman Wisata di Bali

Q:
Hallo mbak, mas
Saya, suami dan anak usia 20 bulan pd awal Mei 2009 ini berencana liburan ke Bali 4 hari 3 malam. Kami akan menginap di hotel di sekitar Tanjung Benoa.
Tempat wisata mana saja yang sekiranya asik dan menarik untuk dikunjungi tapi waktu dan jarak tempuhnya tidak terlalu jauh dari Tanjung Benoa dan nyaman untuk membawa anak. Selain itu dimana sajakah tempat makan yang halal, enak (enak di mulut dan di kantong :p) dan cocok untuk balita?

Terima Kasih,
-Nita-
herianita@yahoo.com

A:
Halo Mbak Nita,

Tanjung Benoa letaknya di kaki Pulau Bali.
Untuk mencapai tempat-tempat wisata, tentu membutuhkan sarana transportasi. Sekarang tergantung budget yang Mbak Nita miliki.
Bila budget yang disediakan untuk berkendaraan roda dua, maka tempat wisata yang asyik dikunjungi antara lain:
Uluwatu, GWK, Pantai Balangan, Pantai Dreamland, Pantai Padang-Padang, Pantai Suluban, Pulau Penyu, Pantai Jimbaran, Pantai Kuta, Waterbom, Pantai Sanur, Museum Le Mayeur, Museum Bali, Dan tempat-tempat belanja di sekitar Denpasar.

Bila budget yang disediakan adalah untuk berkendaraan roda empat, cakupan wilayah yang dapat diraih tentu saja lebih luas, dengan tambahan seperti:
Di wilayah Gianyar: Sukawati, Goa Gajah, Tirta Empul/Tampaksiring, sekitar Ubud
Di wilayah Bangli: Kintamani (plus Toya Bungkah)
Di wilayah Tabanan: Tanah Lot, Bedugul (Danau dan Kebun Raya)
Di wilayah Badung Utara: Sangeh, Taman Ayun
Di wilayah Buleleng: Pantai Lovina, Air Terjun Sing Sing








Untuk wisata kuliner halal, enak dan terjangkau kantong banyak terdapat pilihan di Bali. Semua tergantung selera lidah masing-masing.
Dari kaki lima, warung, cafe sampai restaurant. Banyak juga restaurant yang menyajikan makanan enak dengan harga terjangkau. Tinggal pilih saja.
Beberapa pilihan dapat ditemukan pada buku kami: Jalan-Jalan Bali, klik juga di:
http://jalan-jalan-bali.blogspot.com/2009/01/rumah-makan.html

Semoga info diatas dapat memperlancar rencana liburan di Bali.
Salam hangat,
Eka & Agung

Reply dari Mbak Nita:
Dear Mbak Eka,
Terima Kasih atas sarannya, kebetulan kami sekeluarga jg sudah booking mobil untuk jalan2 di Bali dan sekitarnya. Saran dari mbak Eka sangat bermanfaat untuk guidance kami disana.

Regards,
Nita

feed back:

Mbak Nita,
Apa kabar?
Bagaimana dengan pengalaman berwisata bulan Mei lalu? Bagi dong pengalamannya plus foto2nya untuk dokumentasi kami. Lalu apakah guidance ku memudahkan untuk dijalankan? Hal ini terutama mengukur efisiensi dan efektivitas nya.
Aku tunggu ya Mbak.

Salam hangat,
Eka & Agung

Pengalaman Mbak Nita:

Hai mbak,
Liburan Mei kemarin ke Bali was soooo excited, tapi sayang waktu menginapnya kurang lama, jadi ga banyak yang bisa di eksplorasi. Kebetulan juga suami lagi hobi2nya fotografi, jadi dia sangat menyayangkan waktu menginap yang terlalu singkat.

Alhasil kami sekeluarga, cuma jalan2 sedapatnya aja
Day 1: tiba di Bali pukul 15.00 otomatis satu hari sudah terlewatkan, kami hanya bermain di pantai benoa yang menurut saya jauh lebih oke pantai seminyak. Lalu makan malam di Tuban
Day 2: GWK - Pura Uluwatu - Dreamland - Sunset @Kuta Beach
Day 3: Bebek Bengil - Sukawati

Bali memang pulau yang sepertinya ga ada habisnya buat dieksplorasi, makanya kami sekeluarga pengen banget mengunjungi Bali tapi tentu saja dengan waktu menginap yang lebih panjang.

Thanks for your guidance ya mbak Eka..
Read More..

Saturday, August 15, 2009

Hotel Bagi Backpackers di Kuta

Atas banyaknya permintaan akan informasi penginapan murah untuk backpackers, berikut beberapa nama penginapan yang berada di seputaran Kuta, Seminyak dan Tuban dengan kisaran harga Rp. 45 - 150rb/kamar/malam:

1. Wisma Bima, Jl. Raya Tuban, 0361 751142
Fasilitas: 3 tempat tidur, kamar mandi, TV, fan; harga Rp. 125rb
Fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan; harga Rp. 75rb

2. Puri Bunga Inn, Jl. Karang Tenget I/8 Tuban, 0361 766124
Fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, TV, AC, sarapan; harga Rp. 150rb

3. Mesari Bungalow, Jl. Dhyana Pura, Seminyak
Fasilitas: 2 kamar tidur, kamar mandi, fan; harga Rp. 150rb (Rp.3jt/bulan)

4. Yuna Cottage, Jl. Pantai Kuta Gg Poppies II, 0361 753015
Fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

5. Bungalows Taman Ayu, Gang Poppies I, 0361 751855
Single, fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 70rb
Double, fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

6. Losman Arthawan, Gang Poppies II (depan Rest. Kori), 0361 752913
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 45rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 60rb

7. Ronta Bungalow, Gang Poppies II, 0361 754246
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 80rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 120rb

8. Segara Sadhu Inn, Gang Poppies II, 0361 759909
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 60rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

9. Jus Edith Bungalows, Gang Poppies II, 0361 750558
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 80rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 120rb

10. Puri Agung, Gang Poppies I, 0361 750054
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 65rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

11. Gora Beach Inn, Gang Poppies II, Banjar Pengabetan, 0361 752578
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 60rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

12. Palm Gardens Taman Nyiur, Gang Poppies II, 0361 752198
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 80rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 120rb

13. Tunjung Bali Inn, Gang Poppies II, 0361 762990
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 60rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

14. Komala Indah, Gang Poppies I, 0361 751422
Single, fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 70rb
Double, fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

15. Okie House, Gang Poppies II, 0361 752081
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 55rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 80rb

16. Mahendra, Gang Poppies I, Banjar Pengabetan, 0361 752371
Single; fasilitas: 1 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 60rb
Double; fasilitas: 2 tempat tidur, kamar mandi, fan, sarapan; harga Rp. 90rb

Harga di atas tidak terpengaruh oleh high/peak season. Read More..

Tuesday, June 30, 2009

Memilih Hotel

Q:
Hai Mbak Eka .
Saya Gretta , saya membaca buku Jalan-Jalan Bali yg Mbak Eka tulis .
Kebetulan bulan Juli nanti ,saya dan teman' mau k sana . .
Kira' menurut mbak ,kami lebi baik menginap d hotel mana ya , yg strategis dengan pusat tmpat wisata ?
Terima kasih sebelumnya.

verena gretta verecia
[mailto:mademoiselle_me@ymail.com]

A:
Halo Grette,
Thanks udah baca buku kami.

Satu hal yang wajib jadi perhatian berwisata ke Bali di bulan Juli adalah akomodasi. Pilih sesuai dengan budget dan lokasi dan booking jauh-jauh hari, paling gak satu bulan sebelum tanggal kedatangan.

Di Kuta, Legian, Seminyak, dst biasanya padat, tapi ada beberapa pilihan sebagai referensi, klik di http://jalan-jalan-bali.blogspot.com/search/label/Hotel

Untuk lebih mudah mencapai tempat2 wisata, tergantung dari rencana tujuan selama berlibur. Bila lebih dominan berada di Bali bagian selatan, pilih di seputar Kuta, Tuban atau Jimbaran.

Bila dominan berada di Bali timur, pilih lokasi seputar Sanur (yang masih dekat untuk ke Kuta, dll) atau yang lebih ke timur pilih Ubud.

Selama ini, dominasi wisatawan memilih tinggal Kuta, karena banyak pilihan wisata belanja, kuliner, tempat dugem dan dekat ke pantai. Hanya di bulan Juli, Kuta biasanya padat.

Selamat memilih akomodasi dan selamat menikmati liburan di Bali.

Salam,
Eka & Agung Read More..

Harga Khusus

Bagi wisatawan domestik yang berlibur di Bali, terutama yang memiliki buku Jalan-Jalan Bali dan member Jalan-Jalan Bali di Facebook, akan mendapat kemudahan di beberapa hotel.

Untuk sementara ini, hotel-hotel tersebut antara lain:
1. Legian Village - Legian
2. Karthi Hotel - Tuban
3. Taman Rosani Hotel - Petitenget - Kuta
4. Inna Sindhu Hotel - Sanur

Tempat wisata air di Tanjung Benoa:
1. Bali Tirtha Harum

Caranya:
1. Email details waktu kedatangan dan keberangkatan, jumlah peserta (dewasa dan anak-anak usia 0-10 tahun) kebutuhan kamar, ke ekaristi@indo.net.id dan cc ke ekaristi@gmail.com
2. Kami akan meneruskan email anda ke hotel atau tempat wisata.
3. Pihak hotel/tempat wisata akan mengirimkan konfirmasi langsung kepada anda.
4. Tunjukkan bukti/print out konfirmasi saat check in
5. Bagi pemilik buku Jalan-Jalan Bali, hubungi langsung ke hotel, booking dan tunjukkan buku Jalan-Jalan Bali saat check in.

Syarat dan kondisi berlaku. Read More..

Monday, May 18, 2009

Panduan Wisata dan Jalan

Q:
Mbak Eka, aku udah beli buku jalan2 bali, tapi tetep aja bingung karna tdk tau loksi wisata yg 1 jalan utk 1 hari, bs bantu mbak info u/ liburan di bali bl Juli 6 hari 5 malam, aku sekeluarga, 3 anak, 14, 11, 2 th, kira2 tempat yg pas utk mereka kemana aja ya? mereka udah ada rencana watersport, waterboom, enaknya stay di 1 hotel saja atau pindah2 ya sesuai tujuan, repot ngga ya? terima kasih

catam yuli [yuli.catam@gmail.com]
Komunikasi via: FB dan e-mail

Pertanyaan senada juga datang dari:

Q:
pagi mbak eka..
mau nanya2 donngg..

aq mau jalan2 kebali, berangkat bsk rabu tgl20..
rencananya disana 4 hari 5 malam..
dan aq nginep di kuta..
tapi aq masih bingung mau jalan2 kemana aj..
enakny gimana y ngisi 4 hari 5 malam dibali??
jadwal jalan2ny kemana aj??

makasih y mbak..

Novita Putri [putputrii07@yahoo.com]


A:
Mbak Yuli,

Kalau membawa keluarga apalagi yang junior masih ada yang berusia dua tahun, sebaiknya stay di hotel yang sama sehingga gak repot ngangkut-ngangkut kan?

Mbak Yuli & Mbak Novi,

Berikut aku sertakan panduan wisata yang pernah aku susun untuk member Jalan-Jalan Bali di FB. Di buku Jalan-Jalan Bali hal 264 – 268 ada contoh cara pengaturan liburan. Coba jadikan perbandingan:

Panduan wisata di Bali selama 6 hari; 5 malam:

Day 1:
Breakfast di hotel
Waterbom – seharian penuh sampai pk. 18.00 WITA
Jalan dan santai di pantai Kuta

Day 2:
Bali Zoo Park – Singapadu
Goa Gajah
Tampaksiring – makan siang di sini.. banyak warung muslim
Kintamani – turun juga ke Toya Bungkah (pemandian air panas)
Tegallalang
Monkey Forrest – Ubud
Kembali ke hotel

Day 3:
Lovina
Air terjun Singsing
Danau Beratan – Bedugul – makan siang disini …. Banyak warung muslim
Kebun Raya Eka Karya – Bedugul (ada permainan ketangkasan Tree Top)
Tanah Lot
Kembali ke hotel

Day 4:
Watersport activity – Benoa Tirta Harum – Tanjung Benoa (dapatkan hrg special dg menunjukkan buku Jalan-Jalan Bali)
Makan siang di seputaran Jl, Raya Tuban – banyak yang murah, enak, sehat
Sore ke GWK
Sunset di Uluwatu

Day 5:
Pura Besakih – Karangasem
Tenganan – Karangasem
Goa Lawah – Klungkung – makan siang di sekitar pantai ini – yang khas sate dan ikan bakar
Wisata belanja ke Pasar Seni Sukawati
Kembali ke hotel

Day 6:
Wisata belanja di Erlangga – Krisna – Jl. Nusa Kambangan Denpasar - makan siang di cafĂ© setempat

Untuk beberapa tempat makan, buka hal 220-223 dan direktori renstauran ada di hal 286-295. Ada juga di http://konsultasiwisata.blogspot.com

Selamat berlibur…..

Salam hangat,
Eka & Agung Read More..

Monday, May 11, 2009

Kaki Lima, Wisata, Belanja dan Tempat Dugem

Q:
"Gung, kira2 kemana ya cari makan kaki lima yg enak n mrah he..he sm tmpat
wisata,blanja ,dugem juga dong, remcna tgl 11 mei ke bali ber 7 cewe semua
nginep di santika"

Facebook

A:
Tempat makan
di sepanjang Jl. Raya Tuban ada:
- Kafe Plengkung (+/- 200m dari Joger kea rah bandara)
- Food court (100m dari patung Arjuna Wiwaha/bandara ke arah Joger)
- Warung Bu Tinuk (seberang Bank Mandiri, depan Apotek Kimia Farma)
- Warung Ayam Betutu (depan markas Raider TNI AD)

Di sepanjang Jl. Kediri (seputaran Pepito Super Market) banyak kaki lima, enak, murah

Jl. Patih Jelantik: Dapur Alam (100m dari Kuta Galeria ke arah pantai Kuta)

Tempat wisata:
Sangeh, Bedugul (Kebun Raya & Danau), Tanah Lot
Goa Gajah, Tampak Siring, Kintamani – kembalinya mampir di pasar seni Sukawati
Tanjung Benoa (wisata bahari; kontak Benoa Tirta Harum), GWK, Uluwatu

Tempat belanja:
Pasar seni Sukawati
Erlangga
Krisna

Tempat dugem:
Musro (Kartika Plaza)
Bacio (dekat Double Six)
Bahiana (dekat Double Six)
Vi Ai Pi (dekat venue Bom Bali I)
Kudeta (Oberoi)
The Wave (Inna Kuta)

Have fun Gals.
Agung & Eka Read More..

Minta info rute keliling bali dalam 4 hari 3 malam

Q:
Dear Eka & Agung,

Bisa bantu ga rute yg ok buat keliling bali selama 4 hari tapi bener-bener muterin bali, bukan daily trip dari kuta back to kuta.
Rencananya aku berdua, dan mau sewa motor disana.

Really need ur advise..
Thanks a lot

-- San San --

MP: ochayank.multiply.com
FS: www.friendster.com/ochayank
San San [santi.rosaindah@gmail.com]

A:
Hello San San,

Kami coba bantu sebagai berikut:
Day 1: Start dari Kuta – Goa Lawah – Taman Ujung – Tirta Gangga – Amed (bermalam di sini)
Day 2: Tenganan – Besakih – Kintamani (bermalam di Toya Bungkah)
Day 3: Tampaksiring – Candi Gunung Kawi – Goa Gajah – Monkey Forrest - Ubud (bermalam di sini)
Day 4: Taman Ayun – Bedugul – Air terjun Singsing – Lovina – balik arah – Tanah Lot – Kuta (finish)

Bila memutuskan untuk naik kendaraan roda dua, perhatikan jadwal keberangkatan. Sebisa mungkin start paling siang pk. 07.00 WITA.

Selamat berlibur.

Salam hangat,
Eka & Agung Read More..

Wednesday, April 22, 2009

Tempat Wisata di Bali

Q:
Hallo mbak, mas
Saya, suami dan anak usia 20 bulan pd awal Mei 2009 ini berencana liburan ke Bali 4 hari 3 malam. Kami akan menginap di hotel di sekitar Tanjung Benoa.
Tempat wisata mana saja yang sekiranya asik dan menarik untuk dikunjungi tapi waktu dan jarak tempuhnya tidak terlalu jauh dari Tanjung Benoa dan nyaman untuk membawa anak. Selain itu dimana sajakah tempat makan yang halal, enak (enak di mulut dan di kantong :p) dan cocok untuk balita?

Terima Kasih,
-Nita-
Anita Akbar [herianita@yahoo.com]

A:
Halo Mbak Nita,

Tanjung Benoa letaknya di kaki Pulau Bali.
Untuk mencapai tempat-tempat wisata, tentu membutuhkan sarana transportasi. Sekarang tergantung budget yang Mbak Nita miliki.
Bila budget yang disediakan untuk berkendaraan roda dua, maka tempat wisata yang asyik dikunjungi antara lain:
Uluwatu, GWK, Pantai Balangan, Pantai Dreamland, Pantai Padang-Padang, Pantai Suluban, Pulau Penyu, Pantai Jimbaran, Pantai Kuta, Waterbom, Pantai Sanur, Museum Le Mayeur, Museum Bali, Dan tempat-tempat belanja di sekitar Denpasar.

Bila budget yang disediakan adalah untuk berkendaraan roda empat, cakupan wilayah yang dapat diraih tentu saja lebih luas, dengan tambahan seperti:
Di wilayah Gianyar: Sukawati, Goa Gajah, Tirta Empul/Tampaksiring, sekitar Ubud
Di wilayah Bangli: Kintamani (plus Toya Bungkah)
Di wilayah Tabanan: Tanah Lot, Bedugul (Danau dan Kebun Raya)
Di wilayah Badung Utara: Sangeh, Taman Ayun
Di wilayah Buleleng: Pantai Lovina, Air Terjun Sing Sing

Untuk wisata kuliner halal, enak dan terjangkau kantong banyak terdapat pilihan di Bali. Semua tergantung selera lidah masing-masing.
Dari kaki lima, warung, cafe sampai restaurant. Banyak juga restaurant yang menyajikan makanan enak dengan harga terjangkau. Tinggal pilih saja.
Beberapa pilihan dapat ditemukan pada buku kami: Jalan-Jalan Bali, klik juga di:
http://jalan-jalan-bali.blogspot.com/2009/01/rumah-makan.html

Semoga info diatas dapat memperlancar rencana liburan di Bali.

Salam hangat,
Eka & Agung

Reply:
Dear Mbak Eka,
Terima Kasih atas sarannya, kebetulan kami sekeluarga jg sudah booking mobil untuk jalan2 di Bali dan sekitarnya. Saran dari mbak Eka sangat bermanfaat untuk guidance kami disana.


Regards,
Nita Read More..

Monday, April 13, 2009

Info Tentang Bali

Q:
Dear all,

Saya sudah baca buku anda "Jalan jalan Bali". Buku tersebut cukup informatif, dan membuat saya yang orang Bandung dan belum pernah ke Bali jadi ingin ke sana.

Ada beberapa pertanyaan yang mudah-mudahan anda tidak keberatan menjawabnya :

1. Kapan 'lowest season' di Bali ?
2. Untuk rencana liburan 4/5 hari di bali dengan rencana kunjungan yang tidak begitu banyak, hanya sekitar Denpasar, Kuta/Legian, Gunung & danau Batur, dengan kondisi transportasi 100% kendaraan umum, apakah hotel sebaiknya di Denpasar atau berpindah-pindah di sekitar lokasi wisata yang dituju?
3. Apa ada mahasiswa/orang Bali yang mau di guide pribadi, kira-kira berapa tarifnya?

Untuk sementara itu dulu pertanyaan saya, semoga dapat di jawab.

Thanks,
Daud
Daud Usmanto [daud.usmanto@yahoo.com]

A:
Dear Bapak Daud,

Terima kasih telah memiliki buku Jalan-Jalan Bali.
Jawaban atas pertanyaan-pertanyaan Bapak adalah sebagai berikut:

1. Lowest season: antara bulan Maret- Juni dan September-November, namun tiap-tiap hotel menentukan peak season yang berbeda. Hotel bintang 5 mengacu pada jadwal liburan di masing-masing Negara. Misal: Juli-Agustus adalah (karena libur sekolah di Australia & liburan musim dingin di Eropa). Desember-minggu kedua Januari (liburan akhir tahun hamper di seluruh dunia). Hotel melati di seputar Kuta/Legian/Seminyak, Tuban: Peak season tergantung juga dengan liburan nasional. Misal: Libur Lebaran, Bali selalu penuh sesak oleh wisatawan domestik saat libur Lebaran

2. Bila tujuan anda lebih banyak di Denpasar, Kuta/Legian, sebaiknya menginap di sekitar Kuta atau Denpasar. Untuk ke Gunung dan Danau Batur, anda dapat menyewa kendaraan roda empat lengkap dengan pengemudinya.

3. Untuk berlibur di sekitar Kuta/Legian dan Denpasar, anda tidak memerlukan guide. Untuk ke Gunung dan Danau Batur, pengemudi anda dapat merangkap sebagai guide. Sebagian besar pengemudi di Bali dapat memandu wisatawan. Atau banyak juga penyedia jasa guide freelance dan tarifnya tergantung tujuan dan waktu.

Selamat berlibur ke Bali dan kami tunggu tulisan pengalaman anda.

Salam kreatif,
Maria Ekaristi & Agung Bawantara
http://jalan-jalan-bali.blogspot.com Read More..

Wednesday, March 18, 2009

Tanya Bali

Q:
Dear Mbak, Mas...
Saya kemarin sudah beli buku Jalan-Jalan Bali loh :)
Cukup membantu saya yg berencana main ke Bali bulan Mei nanti.

Saya mau nanya nih :
1. Mahal mana reserved hotel sendiri atau via biro / agen ? :)
2. Di internet disebutkan rata-rata harga hotel berlaku sampai 31 maret 2009. Artinya apa ya ? Jika sekarang aku mau reserved hotel untuk Mei, itu pakai harga sekarang atau harus nunggu harga released per 1 April ?

Thanks
Regards.
Donni Sudjatmoko [donni.sudjatmoko@gmail.com]

A:
Mas Donni, semoga buku kami memberi manfaat lebih dalam menyiapkan liburan ke Bali.

Berikut jawaban atas pertanyaan Mas Donni:
1. Ada tiga cara reservasi hotel: direct, agent, internet (web hotel yang bersangkutan). Saya anjurkan untuk menempuh ketiga cara tersebut dan memilih yang terbaik.
Pengalaman saya: reservasi via web hotel yang bersangkutan lebih aman dan harga lebih baik dan harga yang diberlakukan adalah harga yang tertera saat kita melakukan reservasi.
2. Harga yang berlaku tergantung dari deal saat reservasi. Ada beberapa hotel yang menginformasikan tarif yang akan berlaku saat kita melakukan transaksi. Misal: tarif berlaku sampai 31 Maret dan kita reservasi untuk bulan Mei. Setelah kita mengirimkan reservasi on line, kita akan diberi informasi harga yang akan berlaku pada bulan Mei.

Semoga jawaban saya bermanfaat. Bila ingin info lainnya, silakan hubungi kami. Selamat berlibur.

Salam,
Eka & Agung Read More..

Tempat Asyik Di Bali

Q:
Kepada : mbk eka
met siang mbak, aku n suami serta anak aku usia 2th pengen jalan2 kebali ya kira-kira 3 hr 2 mlm pgn nya sih di hotel yg dkt2 pntai kuta 1 mlm dn di daerah kintamani 1 mlm. ya berhbg dana jg terbatas pgn y liburan seru tapi hemat kira2 hotel yg dibwh 200rb/mlm ada gk y tp gk trll dr jauh lokasi wisata, trus tempat mkn yg kira2 hemat tp sehat cocok jg untuk anak2. n tempat yg nyaman dikunjungi bila ada anak2 dan transportasi yg nyaman utk anak2 juga he he sory kebanyakan tanya nya,
tq bgt atas info nya......
Wijayanti Nur [yanti_sby_2006@yahoo.co.id]

A:
Mbak Nur (lebih enak nih aku panggil Mbak Nur aja ya..), ternyata mengatur perjalanan wisata menjadi kesibukan yang meng-asyikkan ya? Terlebih bila mengajak balita.

Untuk pilihan hotel di dekat pantai Kuta harus pandai-pandai memilih terutama lokasi dan harga. Yang Mbak maksud dekat itu berapa km? Bila berjarak kurang dari 1 km, harga di bawah Rp200,000 rasanya sulit di dapat. Bila berjarak +/- 2km dari pantai Kuta masih ada Mbak dan terletak agak masuk ke wilayah sekitar Tuban dan sekitar lingkar luar Kuta. Beberapa bisa di dapat seperti Puri Bunga Inn, Wisma Bima, Darmadi Hotel, dll.

Untuk di sekitar Kintamani, pilihlah homestay. Banyak homestay di sekitar Danau Batur (Kedisan s/d Toya Bungkah). Di Penelokan pun terdapat beberapa homestay.

Tempat makan banyak pilihan kok Mbak. Dari warung sampai kaki lima, tinggal pilih sesuai dengan selera dan kebutuhan terutama kebutuhan balita. Bubur ayam merupakan salah satu pilihan.

Tujuan wisata yang asyik di kunjungi bersama balita: Bali Safari & Marine Park, Zoo Park, Tampaksiring, Kintamani (rasanya kurang tanpa berkunjung ke Toya Bungkah), Tanah Lot, Uluwatu, Kebun Raya dan Danau Beratan di Bedugul dan Pulau Penyu plus beberapa pantai seperti Kuta, Sanur dan Tanjung Benoa.

Transportasi yang nyaman bila mengajak balita? Saya anjurkan dua saja dan pilih salah satunya sesuai budget yakni taxi atau menyewa mobil seperti Karimun.

Mbak Nur, bila ada yang kurang dari uraian saya di atas, boleh kok tanya-tanya lagi.
Selamat merancang liburan ke Bali. Setelah berkunjung, bagi pengalaman dengan kami.
Salam untuk keluarga. Read More..

Wednesday, March 11, 2009

Cari Apartment Untuk Liburan

Renata Silas wrote
at 2:26pm on March 9th, 2009
Please info dong..Juni/Juli rencananya sy mau kebali,trus pengennya nyari apartemen 2 ato 3 bedroom,klo klo teman2 ada yg tau,thx ya..

Renata Silas wrote
at 10:20am yesterday
Biasanya 1mggu..biasanya nginep di discovery,lg pingin nyoba di apt.Wkt jln2 kebdg nyoba nginap diapt braga,trnyt asik,kyk dirmh..makanya ke bali nti pinginnya di apt jg..,gitu..

Maria Ekaristi wrote
at 10:58am yesterday
Buat Renata, coba kontak Nusa Indah Hotel di belakang Kuta Square, Villa Lumbung di Petitenget, Sriphala Villa di Sanur, Parigata hotel & resort di Sanur, dan banyak lagi. Untuk di seputar Legian dan Seminyak dapat menghubungi Bu Made - pemilik Warung Made (pasti tau deh), karena Bu Made juga punya apt di Seminyak. Sebaiknya sih kontak jauh-jauh hari, karena Juni/Juli adalah musim liburan.
Sekarang kan tergantung budget.


Renata Silas wrote
at 3:46pm yesterday
Thx infonya..bnyk info yg didpt di jalan2.. Thx a lot,Maria.!


Maria Ekaristi wrote
at 8:32pm yesterday
Sama-sama Renata. Have fun

.... tanya jawab ini berlangsung via FB pada forum group Jalan-Jalan Bali Read More..

Sunday, March 1, 2009

Liputan Keliling Indonesia

Q:
saya dicky reporter tv one program keliling indonesia
berencana liputan tempat di bali yang belum banyak orang tau tapi ala backpacker
udah baca bukunya, ada saran ???
berangkat tanggal 06 maret 2009 tapi ke surabaya dulu
thq
dicky sonjaya [dicky_sonjaya@yahoo.com]

A:
Hai juga Mas Dicky, thanks introduction nya.
Inginnya sih kita ketemu dulu, duduk dan ngobrol supaya tau dengan pasti apa yang Mas Dicky inginkan (ini kan berkaitan dengan program TV).

Sebagai garis besarnya, beberapa tempat yang jarang di kunjungi seperti jalur Ubud ke Toya Bungkah, Pura Bunut Bolong, Pantai Utara - Buleleng (yang paling di kenal Pantai Lovina), air terjun Sing-Sing, Alas Kedaton, Tanah Wuk, Pura Pengukur-ukuran, Desa Penglipuran, Tenganan, Pantai Amed, Tulamben, Taman Ujung Karangasem, Penangkaran penyu di Pulau Serangan, Pura Gua Giri Putri di Pulau Nusa Penida. Pantai di bagian selatan Pulau Bali masih banyak yang belum di kenal atau di kunjungi.

Selamat meliput, semoga berguna. Read More..

Monday, February 16, 2009

Pengen Backpacker di Bali

Q:
lam kenal mbak, aq eric dari surabaya, aku mo backpacker ma istriku neh, rencananya mo bertahan 1 minggu di bali dengan bekal 1.300.000. minto tolong donk tunjukin tempat2 yang murah meriah buat menginap,makan ma transport (rencananya mo nyewa motor neh mbak biar bisa keliling2 seluruh pantai di bali yang asyik2 kayak padang2, bluepoint, dreamland, dll), sekalian tunjukin tempat2 yang keren tapi gak banyak orang yang tau ya mbak rerutama pantai nya. thank 4 your answer.
eric rachman [djvu22@gmail.com]

A:
Salam kenal juga Mas Eric, thanks emailnya.
Dengan anggaran Rp 1,300,000 di Bali selama satu minggu, harus disiasati sebaik mungkin.
Pilih hotel melati dengan fasilitas yang layak di seputaran Kota Denpasar dengan harga berkisar Rp 75,000 per malam termasuk sarapan x 6 malam = Rp 450,000
Sewa sepeda motor Rp 50,000 per hari selama tujuh hari = Rp 350,000; travel untuk ke pantai di pelosok-pelosok dan jalan-jalan untuk seminggu menghabiskan bensin kurang lebih 30 liter x Rp4,500 = Rp 135,000 (ini sih tergantung trik pengaturan kecepatan).
Untuk makan, pilihlah warung kaki lima (banyak terdapat di Bali dengan harga yang murah, enak & bersih), sekali makan plus minum es teh manis @Rp 10,000; total biaya makan Rp 10,000 x 2 orang x 2 kali sehari x 7 hari = Rp 280,000
Total biaya Rp 1,215,000 masih sisa Rp 85,000 kan? Inget ya, biaya masuk tempat wisata beragam antara Rp 2,000 - Rp 10,000 per orang

Tempat-tempat keren yang belum banyak di kunjungi?
Pantai Tulamben dan Amed di Karangasem
Pantai Watu Klotok di Klungkung
Pantai Lebih dan Mas Ceti di Gianyar
Pantai Canggu di Badung (arah menuju Pura Tanah Lot)
Pantai Candi Kesuma di Jembrana
Pantai Soka di Tabanan
Pantai Balangan, Padang-Padang, Nyangnyang, Suluban di Badung
Pantai di Pulau Serangan-Denpasar

Tempat-tempat lain yang jarang di kunjungi wisatawan antara lain:
Toya Bungkah di kaki Gn. Batur, Kintamani
Pura Gn. Kawi di Desa Sebatu, Gianyar
Taman Ujung di Karangasem
Pulau Menjangan di Buleleng

Catatan:
Pertimbangkan tempat yang akan di tuju disesuaikan dengan anggaran yang masih tersisa.

Ok Eric, semoga jawaban saya bisa membantu memudahkan rencana liburan bersama istri di Bali. Selamat menikmati. Read More..

Friday, February 13, 2009

Pilihan Wisata

Q:
Jika waktu liburan di Bali hanya sehari (lagi transit nih), enaknya kemana aja ya? Catatan, aku belum pernah nyoba aktivitas water sport.

A:
1. Kalau senang menikmati pantai, nikmati water sport activity di seputaran Tanjung Benoa, setelah makan siang tancap shopping. Sore, lakukan dinner lebih awal di Jimbaran (seafood). Kamu gak menderita alergi seafood, kan? Setelah itu, mau hang out? Ke Centro aja, trus, duduk-duduk di teras dekat pantai, asyik deh.
2. Atau kalau mau menikmati kesejukan, pergi main water sport ke Bedugul. Setelah makan siang, ke Tree Top (di dalam areal Kebun Raya Eka Karya) untuk menghadapi permainan tantangan yang seru. Sekitar jam 15.00 WITA, turun ke Tanah Lot menikmati sunset (plus penganan jajanan pasar). Jam 19.00 WITA balik ke hotel. Kalau masih mau dugem, pilih aja yang dekat dengan lokasi mu bermalam. Read More..